Zahhar: ‘Serdadu Zionis yang Kita Tawan = Harga Kebebasan Tawanan Palestina’
4 September 2014, 15:38.

Saul Aron, dalam lingkaran merah, salah satu serdadu zionis yang ditawan Mujahidin Gaza. foto: Al-Qassam
JALUR GAZA, (PIC | Sahabat Al-Aqsha): Tokoh senior Hamas Mahmoud Al-Zahhar mengatakan, para serdadu zionis ‘Israel’ yang ditangkap oleh Brigade ‘Izzuddin Al-Qassam selama perang terakhir akan digunakan untuk membebaskan para tawanan Palestina dari penjara zionis ‘Israel’.
“Para tawanan zionis ‘Israel’ di tangan kami akan menjadi harga untuk pembebasan tawanan kami,” ungkap Zahhar dalam sebuah wawancara di saluran satelit Al-Quds, Senin lalu.
Dalam kesempatan yang sama, Zahhar juga mengungkapkan pemikirannya mengenai pembentukan sebuah komite untuk memutuskan nasib pemerintah persatuan dengan Hamas yang digagas oleh pimpinan kelompok Fatah.
Komite Pusat Fatah telah memutuskan dalam pertemuan yang dipimpin oleh Mahmoud Abbas di Ramallah pada Senin lalu untuk membentuk sebuah komite lima anggota. Komite tersebut akan terlibat dalam pembicaraan dengan Hamas atas nasib pemerintah persatuan Palestina sesudah agresi militer penjajah zionis.
Baik ancaman untuk membubarkan pemerintah atau undangan untuk mengaktifkannya kembali, Zahhar menekankan, Hamas menolak ancaman langsung seperti itu. Namun, jika niat itu dinyatakan, Hamas siap untuk berkontribusi lebih lanjut demi keberhasilan pemerintah. Hal ini menunjukkan bahwa Hamas telah memenuhi apa yang diharapkan dari kesepakatan rujuk Palestina itu, demi mengakhiri perbedaan dan membentuk pemerintah persatuan. * (PIC | Sahabat Al-Aqsha/Daffa)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.