Rabu Dini Hari, Serdadu Penjajah ‘Israel’ Tangkap Belasan Warga Palestina di Tepi Barat

12 January 2022, 18:40.
Foto: Palinfo

Foto: Palinfo

PALESTINA (Palinfo) – Serdadu zionis ‘Israel’ kembali meluncurkan serangan dan penangkapan di wilayah Tepi Barat.

Setidaknya 14 warga Palestina ditangkap selama penyerangan, Rabu (12/1/2022) dini hari.

Kantor Media Asra melaporkan, serdadu zionis menangkap tiga warga Palestina di Jenin, dua lainnya di Baitul Maqdis, dua di Nablus, empat di al-Khalil, dan tiga bersaudara di Ramallah.

Beberapa rumah juga diserbu dan digeledah selama penangkapan.

Palinfo melaporkan bahwa seorang anak di bawah umur yang terluka juga ditangkap di al-Khalil.

Seorang wartawan Palestina dilaporkan ditembak menggunakan peluru karet saat meliput serangan serdadu di daerah Beituniya, sebelah barat Ramallah.

Seorang pemuda Palestina lainnya ditembak di bagian kaki saat bentrokan pecah di Desa Bir al-Basha, selatan Jenin. Enam penduduk setempat lainnya ditahan selama bentrokan tersebut.

Serdadu penjajah sering kali melakukan serangan penangkapan terhadap warga Palestina di Tepi Barat dan Baitul Maqdis.

Sepanjang tahun lalu, serdadu penjajah melakukan 4.084 serangan di Tepi Barat dan Baitul Maqdis.

Mereka menangkap 5.286 warga Palestina di berbagai bagian wilayah Palestina yang dijajah.

Penjajah ‘Israel’ saat ini menahan 4.650 warga Palestina. Termasuk 34 wanita, 160 anak-anak, dan 500 tawanan administratif di penjara-penjaranya. (Palinfo)

 

 

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Warga Palestina Berusia 80 Tahun Tewas Dikeroyok Serdadu Zionis
Sepanjang Tahun 2021, 11 Serdadu Zionis ‘Israel’ Bunuh Diri »