Komisi Urusan Tawanan: “Penjajah Zionis Tangkap 450 Anak Palestina Sejak Awal 2022”

15 June 2022, 19:12.
Sumber: Palinfo

Sumber: Palinfo

PALESTINA (Palinfo) – Komisi Urusan Tawanan dan Mantan Tawanan, Selasa (14/6/2022), mengungkap fakta bahwa penjajah zionis telah menangkap 450 anak-anak Palestina, termasuk 353 anak-anak dari Baitul Maqdis, sejak awal 2022.

Komisi mengungkapkan bahwa 170 anak Palestina masih ditawan di penjara dan pusat penahanan penjajah, termasuk 10 orang yang ditawan hingga melebihi masa kanak-kanak mereka, seperti Ahmad Manasra.

Penjajah zionis memerintahkan penahanan jangka panjang terhadap anak-anak Palestina dan merampas hak-hak dasar mereka, seperti perawatan medis yang layak dan proses peradilan yang adil. Itu jelas melanggar hak asasi manusia internasional dan konvensi hak-hak anak.

Anak-anak Palestina juga dipukuli selama penangkapan mereka. Bahkan beberapa dari mereka ditawan di sel isolasi.

Penjajah zionis juga memaksa anak-anak membuat pengakuan, dan memaksa mereka menandatangani surat-surat tanpa mengetahui isinya.

Penjajah pun menjatuhkan denda berat pada anak-anak Palestina yang ditawan.

Komisi Urusan Tawanan dan Mantan Tawanan memperingatkan bahwa anak-anak Palestina terus menjadi sasaran siksaan brutal dan keadaan yang keras di penjara dan pusat penahanan penjajah.

Komisi mendesak masyarakat internasional, terutama organisasi pembela hak asasi anak, untuk memikul tanggung jawab dengan melindungi anak-anak Palestina dari kezhaliman penjajah zionis.

Penjajah ‘Israel’ menangkap 1.300 anak-anak Palestina pada tahun 2021, yang meningkat 140% dibandingkan tahun 2020. (Palinfo)

 

 

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Enam Bulan Terakhir, Lebih dari 600 Muhajirin Rohingya Ditangkap saat Berupaya Menuju Malaysia
Hamas Kecam Serangan terhadap Mahasiswa Universitas An-Najah »