Penjajah Culik dan Sekap Puluhan Warga Palestina di Sejumlah Daerah di Tepi Barat

6 February 2025, 10:10.

Foto: PIC

PALESTINA (PIC) – Serdadu penjajah zionis ‘Israel’ menculik dan menyekap puluhan warga Palestina dalam serangan di Tepi Barat Rabu (5/2/2025) dini hari hingga pagi, di tengah perlawanan para pemuda setempat di beberapa lokasi.

Menurut sumber-sumber setempat, penjajah menculik dua warga, termasuk seorang remaja, dari rumah mereka di Desa Kafr Ein, barat laut Ramallah. Seorang lainnya diculik di lingkungan al-Masyoun, Kota Ramallah.

Penjajah juga menculik seorang warga dari apartemennya di lingkungan Umm ash-Sharayet, Kota al-Bireh, Provinsi Ramallah.

Di Qalqilya, serdadu zionis menculik dua pemuda setelah menggeledah rumah mereka di daerah Azzun.

Di Tulkarem, dua warga diculik di pinggiran daerah Iktaba. Di Nablus, penjajah menculik tiga pemuda dari rumah mereka di daerah Madama, Surra, dan Desa Qusin.

Dua warga lainnya diculik dalam penyerangan di kamp pengungsian Askar di Kota Nablus. Penjajah juga menyerbu daerah lain di Provinsi Nablus, dan para pemuda di Desa Tal melakukan perlawanan.

Di Al-Khalil, serdadu ‘Israel’ menculik dua warga dalam penyerangan di rumah-rumah di daerah Beit Ummar dan al-Karmil.

Sebanyak 30 warga lainnya ditangkap di wilayah selatan Kota Al-Khalil, terutama dari lingkungan Diwan Abu Sneineh.

Sumber-sumber setempat mengatakan bahwa penjajah menyerbu puluhan rumah di dalam dan di sekitar lingkungan Diwan Abu Sneineh. Mereka menahan serta menginterogasi sejumlah warga, tanpa menyebutkan apakah mereka akan dibebaskan.

Serdadu ‘Israel’ juga menyerang sejumlah pemuda di dekat Sufya, daerah Umm al-Daliya di wilayah selatan al-Khalil dan menyerbu rumah keluarga Taha. (PIC)

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Agresi Penjajah di Tepi Barat Merusak Kesepakatan Gencatan Senjata
Presiden Suriah: “Saatnya Turkiye-Suriah Menjalin Kemitraan Strategis di Semua Sektor” »