Lagi, Penjara Zionis Ancam Nyawa Tawanan Palestina

20 December 2009, 15:47.

Tawanan Palestina di penjara penjajah Israel (foto: AV)

Tawanan Palestina di penjara penjajah Israel (foto: AV)

Sahabatalaqsha.com -Wakalat– Lembaga Wa’id Untuk Urusan Para Tawanan Palestina menjelaskan bahwa seorang tawanan Palestina, Muhammad Abu Lubadah, yang berasal dari kawasan perkemahan pengungsi Palestina di Jabaliya dan dijatuhi hukuman 12 tahun penjara, sekarang ini berada dalam kondisi kesehatan yang sangat buruk.

Lembaga tersebut menambahkan bahwa mereka menerima informasi yang menjelaskan, Abu Lubadah sekarang diisolasi di Ar Ramlah, dan menderita sakit di sumsum tulang belakang serta kelumpuhan parsial yang membuatnya tak dapat menggerakkan anggota badan, sehingga kondisi tubuhnya semakin mengenaskan.

Dijelaskan bahwa Abu Lubadah sekarang ini telah memasuki tahun ke-10 penawanannya di penjara penjajah Zionis Israel. Kemungkinan baginya untuk dapat bebas dalam keadaan masih hidup, sangat kecil.

Lembaga Wa’id juga menyeru lembaga-lembaga internasional yang bergerak di bidang hak asasi manusia dan kesehatan, agar mau turut mengambil tindakan secara langsung dan cepat, melihat langsung kondisi para tawanan yang menderita sakit parah itu serta memberikan apa saja yang dapat digunakan untuk menyelamatkan nyawa mereka.

Dijelaskan bahwa jumlah tawanan Palestina, baik laki-laki maupun perempuan, yang menderita sakit parah di penjara-penjara penjajah Zionis Israel selalu bertambah akibat penelantaran dan ketidakpedulian pihak penjara akan kebutuhan pengobatan yang seharusnya menjadi hak para tawanan tersebut.

Ditambahkan bahwa ada lebih dari 1500 tawanan Palestina yang menderita berbagai penyakit kronis parah yang membutuhkan penanganan serius dan intensif, dan sampai saat ini tidak satu pun lembaga kemanusiaan internasional, yang menjenguk seorang pun tawanan yang menderita sakit. av/ral.

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Obama Anggarkan 2,775 Milyar Dolar Bantuan “Keamanan” Bagi Israel
Israel Robohkan Rumah Warga Palestina Di Desa Palestina 1948 »