Hamas Serukan Lagi Unjuk Rasa Tolak Tembok Maut Mesir
25 December 2009, 07:22.
Unjuk Rasa Tolak Tembok Zalim (foto: AV)
Sahabatalaqsha.com -Gaza– Setelah Senin petang yang lalu melakukan aksi unjuk rasa besar-besaran bersama rakyat Palestina di Jalur Gaza untuk memerotes dibangunnya tembok baja di perbatasan Mesir dengan wilayah Palestina itu, Gerakan Hamas kembali menyerukan aksi yang sama dengan tujuan memerotes tembok baja pembawa kematian rakyat Palestina itu.
Aksi unjuk rasa kali ini akan dilaksanakan Jum’at ini, 25 Desember, setelah shalat Jum’at, di kota Gaza.
Dalam pernyataannya kepada radio Alaqsa Voice, Hamas mengatakan bahwa aksi unjuk rasa ini dilakukan sebagai upaya memerotes dibangunnya tembok maut di wilayah perbatasan Mesir dengan Jalur Gaza yang sampai saat ini masih diblokade. Aksi ini memerotes tindakan Mesir yang membuat rakyat Jalur Gaza -yang sudah sangat menderita dengan blokade kejam Zionis- semakin menderita dengan dibangunnya tembok maut yang hanya akan memperkokoh blokade itu. av/ral.
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
