Tentara Zionis Tangkap 6 Warga Sipil Palestina

27 March 2010, 00:55.

Tepi Barat (foto: AV)

Tepi Barat (foto: AV)

Sahabatalaqsha.com-Tepi Barat yang Dijajah- Tentara penjajah Zionis, dini hari kemarin, Jum’at 26 Maret, menangkap 6 warga sipil Palestina di sejumlah tempat di Tepi Barat.

Di kota Jenin, para saksi mata menyebutkan  bahwa para tentara Zionis itu menangkap ‘Ala Ibrahim Abu Jumhur (23 tahun) dan Bayan Muhammad (22 tahun) yang tinggal di kawasan timur kota itu. Mereka ditangkap setelah para tentara itu menyerbu masuk rumah masing-masing kedua warga tersebut.

Tentara Zionis juga menggeledah rumah Mahmud Arif Ja’far, menginterogasinya, merusak isi rumahnya dan mengelandang anak laki-lakinya, Muhammad (18 tahun), lalu mereka membawanya ke markas militer.

Sementara itu di kawasan Burkin, para tentara zionis menangkap Qushai Salim Mahamid (23 tahun), setelah mereka menggeledah rumahnya dan merusak barang-barang yang ada di dalam rumah warga sipil Palestina itu.

Di kota Bait Lahm (Bethlehem) aparat militer Zionis menangkap 2 warga Palestina. Penangkapan ini disiarkan oleh radio Zionis tanpa menyebutkan nama warga yang ditangkap.

Selain “kegiatan-kegiatan” di atas, tentara Zionis juga pada hari yang sama menyerbu kawasan Qabatiya, sebelah selatan kota Jenin. Para tentara itu dengan kendaraan-kendaraan militer lapis baja mereka, masuk kawasan tersebut, melintasi lorong-lorong dan jalan-jalan raya, sambil bertubi-tubi melepaskan tembakan dan melemparkan granat. av/ral.

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Israel Tahan 3 Warga Palestina Di Al Khalil
Bocah Lima Tahun Tak Tertolong Lagi, Korban Blokade Israel Ke-502 »