Surat Peringatan Penghancuran 13.000 Rumah Palestina di Tepi Barat

27 May 2012, 14:20.

images_news_2012_05_26_demolish-policy_300_01.jpg

Orang lain membangun rumah untuk rakyat, Zionis Israel kerjanya menghancurkan rumah rakyat lain. foto: PIC


JAKARTA, Ahad (Sahabatalaqsha.com): Otoritas ‘Israel’ mengeluarkan surat peringatan penghancuran 13.000 rumah Palestina di Area C di Tepi Barat yang dituding dibangun tanpa lisensi kontruksi dari ‘Israel’. Harian Haaretz menyebutkan bahwa penjajah Zionis terus membatasi kontruksi di desa-desa dan kota di Tepi Barat agar warga Palestina tidak dapat melakukan pembangunan.

Disebutkan juga bahwa pihak administrasi sipil ‘Israel’ telah meningkatkan sejumlah penalti terhadap warga Palestina di semua desa dan kota di Area C yang berada di bawah kontrol Zionis.

Akhir-akhir ini, administrasi sipil ‘Israel’ juga aktif menghancurkan rumah-rumah warga Palestina, termasuk sejumlah bangunan sekolah di kota Al-Khalil. Penjajah Zionis selalu berdalih bahwa pembangunan itu dilakukan tanpa seizin otoritas.* (MR/ Sahabat al-Aqsha)

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Pemukim Haram Yahudi Tembak Warga Palestina dan Bakar Lahan Pertanian
Pemukim Haram Yahudi Tabrak Lari Anak 6 Tahun »