Maksud Hati Shalat Jum’at di Masjidil Aqsha, Jama’ah Ini Luka-luka Digebuki Tentara
31 March 2013, 14:03.
YOGYAKARTA, Ahad (SahabatAlAqsha.com): Sedikitnya enam warga Palestina mengalami luka-luka setelah pasukan zionis ‘israel’ mencegah mereka shalat di Masjidil Aqsha hari Jum’at (29/3). Maan News melaporkan, Jamal Kabaja, 54, dan puteranya, Muhammad, 18, harus dilarikan ke rumah sakit akibat serangan brutal pasukan zionis dalam perjalanan mereka menuju Masjidil Aqsha.
Kabaja mendapatkan memar di kepala dan tubuh bagian bawahnya sementara Muhammad menderita luka memar dia tangan dan kakinya. Pasukan Zionis juga menyerang tiga orang lainnya dengan pentungan setelah terjadi bentrokan antara serdadu ‘Israel’ dengan kaum Muslimin.
Pihak medis mengatakan kepada Maan, besi penghalang polisi jatuh hingga mematahkan salah satu jari seorang pria. Korban lainnya dilaporkan mengalami pergeseran lutut setelah dipukuli dengan brutal oleh polisi Zionis. Seorang pria lainnya dipukuli di bagian dadanya dan dibawa ke rumah sakit.
Seorang pria tua yang juga menjadi korban disebutkan mengalami patah tulang pinggul dan kaki akibat polisi berkuda Zionis mendorongnya dengan kasar ketika ia berjalan menuju Masjidil Aqsha. Wartawan Palestina, Muhammad Abu Sneineh, 22, ditangkap di dekat gerbang Chain kota Al-Quds.
Unit-unit serdadu penjajah zionis berjaga-jaga pada Jum’at kemarin di Tepi Barat, termasuk Al-Quds atau Yerusalem Timur untuk mengantisipasi aksi unjuk rasa pada Hari Tanah. Hari Tanah diperingati setiap tahun untuk menandai kematian enam orang pengunjuk rasa Palestina yang dibunuh polisi zionis dalam sebuah unjuk rasa besar melawan rencana pencurian tanah Arab di Galilea tahun 1976.* (MR/ Sahabat al-Aqsha)

Setiap Jum’at, ribuan orang dicegah shalat Jum’at di Masjidil Aqsha oleh serdadu-serdadu zionis. Mereka terpaksa shalat di berbagai sudut depan pintu-pintu gerbang masjid suci itu, di depan serdadu-serdadu Yahudi. foto: Demotix
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
