Jaringan Toko Swalayan ‘Giant’ Malaysia Tarik Produk ‘Israel’ dari Gerai Mereka
30 January 2017, 14:11.

Foto: Middle East Monitor (Dokumentasi)
KUALA LUMPUR, Senin (PIC): Jaringan toko swalayan ‘Giant’ Malaysia menarik produk-produk ‘Israel’ yang dijual di gerai-gerai mereka terkait solidaritas terhadap Palestina dengan mendukung gerakan Boikot, Divestasi dan Sanksi (BDS). Ketua BDS-Malaysia, Mohd Nazari Ismail, mengatakan kantor pusat jaringan toko swalayan ‘Giant’ menarik pakaian-pakaian ‘Israel’ dengan merek Shai Shaul dari gerai-gerai mereka. Hal itu dilakukan sebagai bagian dari kewajiban moral terhadap rakyat Palestina. Para relawan BDS-Malaysia baru-baru ini mengancam akan memboikot ‘Giant’ di seluruh negeri jika mereka tidak menarik produk-produk tersebut dari gerai-gerai mereka.
Juru bicara ‘Giant’ mengatakan, produk-produk tersebut sebenarnya diimpor dari China dan merek tersebut tidak lagi dijual, serta akan dikembalikan kepada pemasok. Ia juga meminta maaf atas ketidaknyamanan akibat masalah tersebut. Ini bukan kali pertama BDS menyerukan boikot terhadap produk-produk ‘Israel’ yang dijual di pasar-pasar nasional dan internasional.* (PIC | Sahabat Al-Aqsha)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
