Kemarin, Mesir Buka Pelintasan Rafah Sehari

19 February 2017, 11:55.
Foto: Ma'an News Agency

Foto: Ma’an News Agency

KOTA GAZA, Ahad (Ma’an News Agency): Kementerian Dalam Negeri Gaza menyatakan, otoritas Mesir membuka satu arah pelintasan Rafah antara Mesir dan Jalur Gaza yang terblokade, kemarin (18/2), untuk mengizinkan mereka yang tertahan di Mesir kembali ke Gaza.

Kamis 16/2) lalu, otoritas Mesir membuka pelintasan Rafah agar warga Palestina di Mesir bisa melintas ke dalam Gaza. Mesir juga telah membuka pelintasan selama tiga hari di kedua arah pekan lalu, mengizinkan sekitar 1,527 warga Palestina meninggalkan Gaza, dan 924 orang memasuki Gaza, sementara 113 lainnya dilarang bepergian dengan alasan yang tidak jelas.

Mesir mendukung blokade militer ‘Israel’ atas Jalur Gaza sejak militer Mesir menggulingkan mantan Presiden Muhammad Mursi pada 2013 dan naiknya al-Sisi ke puncak kekuasaan. Ketika perbatasan Mesir masih menjadi jalur kehidupan utama bagi warga Gaza ke dunia luar, otoritas Mesir malah pelan-pelan menutup pergerakan melalui perbatasan sejak Mursi digulingkan oleh militer Mesir.

Akibat batasan-batasan terhadap pergerakan warga Palestina melalui pelintasan, banyak warga Gaza dilarang pergi atau memasuki Jalur Gaza, bahkan selama berbulan-bulan. Karena, pelintasan hanya secara periodik dibuka oleh otoritas Mesir. Akibatnya, warga Palestina terlantar di kedua sisi pelintasan saat penutupan. Menurut PBB, selama 2016, pelintasan sebagian dibuka hanya 44 hari. Pada 2015, pelintasan hanya dibuka selama 21 hari.* (Ma’an News Agency | Sahabat Al-Aqsha)

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Penjajah Zionis Paksa Satu Keluarga Palestina Hancurkan Rumah Mereka Sendiri
Hendak Cari Kerja, Pemuda Palestina Ini Diculik Penjajah di Perbatasan Gaza »