Warga Ghouta Syarqiyyah: ‘Bom Berjatuhan Seperti Hujan’
24 February 2018, 21:34.

Foto: Shehab News Agency
SURIAH, Sabtu (Shehab News Agency): “Bom berjatuhan seperti hujan,” kata warga sipil di Ghouta Syarqiyyah di pinggiran Damaskus ketika menggambarkan kondisi mereka, sebagaimana tercantum dalam laporan yang diterbitkan oleh Human Right Watch (HRW). HRW melaporkan bahwa lebih dari “400 nyawa warga sipil di Ghouta Syarqiyyah telah melayang akibat serangan udara oleh koalisi kriminal rezim Suriah dengan Rusia sejak 19 Februari lalu.”
Dalam laporannya, lembaga kemanusiaan tersebut mengatakan, “Ghouta Syarqiyyah yang berpenduduk sekitar 400.000 warga diserang habis-habisan sejak Senin lalu. Penduduk terkepung dan korban terus berjatuhan di banyak titik yang semakin meluas.”
“Serangan atas Ghouta Syarqiyyah dilancarkan dari jarak sekitar 15 kilometer dari pusat Damaskus dan menggunakan bom-bom gentong mematikan. Tidak ada yang lepas dari serangan ini, bahkan rumah sakit yang jumlahnya sekitar 13 dan enam di antaranya telah berhenti beroperasi. Sekitar dua hari lalu, tim medis mengatakan bahwa sebuah mobil ambulans terkena serangan bom langsung,” tulis laporan tersebut.
Wakil Direktur Bidang Timur Tengah HRW, Lama Fakih, mengatakan “Kami melihat kekejaman di Ghouta Syarqiyyah adalah yang terburuk. Dan bagi negara-negara lain harap mengirimkan pesan tegas kepada Rusia, pendukung rezim Suriah, agar menghentikan permainannya dalam Dewan Keamanan (PBB-red) yang ingin menghentikan krisis ini.”
Menurut lembaga tersebut, atas kejahatan dan pelanggaran yang terus dilakukan rezim Suriah terhadap hukum internasional dan keputusan Dewan Keamanan (DK) sebelumnya, maka DK memperingatkan agar menghentikan ekspor senjata ke negara tersebut dan memberikan sanksi kepada negara yang terang-terangan mendukung kejahatan tersebut.
HRW juga mendokumentasikan sejumlah serangan brutal Suriah-Rusia atas warga sipil Suriah di Ghouta Syarqiyyah, termasuk kejahatan serangan menggunakan bom cluster.
Selain itu, serdadu rezim Suriah mempersulit proses masuknya makanan dan obat-obatan pokok ke Ghouta Syarqiyyah, bahkan mengusir paksa warga termasuk warga yang memiliki kebutuhan medis mendesak.* (Shehab News Agency | Sahabat Al-Aqsha)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
