Serdadu Rezim Suriah Bunuh Dua Warga di Jabal al Zaweyia dan Kota Tafas
28 July 2022, 21:48.

Ahmad Abdul Karim al Aboud. Foto: SNHR
SURIAH (SNHR) – Ahmad Abdul Karim al Aboud, seorang warga Suriah yang berasal dari Desa Al-Mouzra di daerah Jabal al Zaweyia, pinggiran selatan Provinsi Idlib, meninggal pada 28 Juli 2022.
Ia meninggal akibat luka-luka yang dideritanya pada tanggal 22 Juli 2022, ketika serdadu artileri rezim Suriah menyerang Desa Al-Mouzra.
Sehari sebelumnya, 27 Juli 2022, seorang warga Suriah berusia 27 tahun, Esam Naser al Sh’abein, yang berasal dari Kota Tafas, Provinsi Daraa, tewas.
Ia menjadi korban ketika serdadu artileri rezim Suriah menembakkan beberapa mortir ke lahan pertanian di sekitar Kota Tafas. Tiga warga lainnya juga terluka akibat serangan itu.
Melalui tindakan penyerangan tersebut, rezim Suriah kembali melanggar resolusi 2139 dan 2254 Dewan Keamanan PBB. Juga melanggar hukum humaniter internasional yang menekankan perbedaan antara warga sipil dan kombatan.
Serangan semacam itu menyebarkan teror dan kepanikan di kalangan warga sipil, yang memaksa mereka meninggalkan tanah dan rumah mereka guna menyelamatkan diri. (SNHR)

Esam Naser al Sh’abein. Foto: SNHR
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.