Remaja Palestina Ditembak dalam Serangan Militer ‘Israel’ di Utara Al-Khalil
31 January 2026, 08:20.

Foto: PIC
PALESTINA (PIC) – Seorang remaja Palestina berusia 17 tahun terluka akibat tembakan serdadu zionis dalam serangan militer yang berlangsung pada Kamis (29/1/2026) malam di daerah Bayt Ummar, utara Al-Khalil, Tepi Barat terjajah.
Penembakan tersebut terjadi di tengah serangan berskala besar militer zionis yang menyasar kawasan permukiman warga Palestina.
Sumber lokal menyebutkan serdadu ‘Israel’ menyerbu Bayt Ummar dalam jumlah besar dan mendirikan pos-pos penjagaan di kawasan Khillet Abu Maria serta Jalan Old Post.
Selama masa penyerangan, serdadu zionis memberlakukan pembatasan ketat pergerakan warga, termasuk melarang penduduk mencapai masjid utama kota untuk melaksanakan salat Magrib.
Dalam serangan tersebut, serdadu penjajah menembakkan peluru tajam, granat suara, dan gas air mata ke arah warga sipil.
Seorang remaja Palestina ditembak di bagian kaki saat serangan berlangsung, sebelum kemudian dikejar oleh serdadu zionis yang berupaya menangkapnya.
Tim medis dari Palang Merah Palestina berhasil mencapai korban di tengah situasi mencekam dan mengevakuasinya ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Kondisi korban dilaporkan stabil, meski mengalami luka tembak akibat peluru tajam.
Bayt Ummar dikenal sebagai salah satu kota yang kerap menjadi sasaran serangan militer ‘Israel’, yang sering disertai penggunaan kekuatan berlebihan, pembatasan akses ke fasilitas umum, dan bentrokan kekerasan.
Serangan-serangan semacam ini sering kali menyebabkan korban terluka, terutama di kalangan anak-anak dan pemuda, seiring meningkatnya eskalasi operasi zionis di wilayah al-Khalil dan sekitarnya. (PIC)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
