Sudah 800 Warga Palestina Dibunuh Pesawat Tanpa Awak Israel

7 December 2011, 06:44.

JAKARTA, Senin (Sahabatalaqsha.com): Lebih dari 800 penduduk Palestina tewas akibat serangan pesawat tak berawak ‘Israel’ di Jalur Gaza selama periode Juni 2006-Oktober 2011. Pusat Hak-Hak Asasi Manusia Palestina (PCHR) mengatakan, serangan yang lebih banyak menewaskan warga sipil tersebut dilakukan melalui pesawat bersenjata yang dikendalikan jarak jauh.

PCHR menambahkan, kebanyakan dari serangan itu salah sasaran atau melukai hingga mati penduduk tidak bersalah dengan pecahan pelurunya. “Bagi kami, kedatangan pesawat tak berawak sama dengan kedatangan kematian,” ujar Direktur PCHR, Hamdi Shaqqura.

Secara teratur, ‘Israel’ menggunakan pesawat pembunuh tersebut untuk memulai serangan atau mendeteksi keberadaan target guna melancarkan serangan rudal. Misi berdarah ini dilakukan dengan jet tempur F16 dan helikopter Apache. ‘Israel’ telah bekerja sama dengan Amerika Serikat untuk mengembangkan pesawat pembunuh yang dikendalikan dari jarak jauh. (MR/ Sahabat al-Aqsha)

20111207-064453.jpg

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Beraninya Sama Anak Kecil! Tentara Zionis Tangkap Tiga Anak Sedang Panen Zaitun
Pengadilan Zionis ‘Ngaku Menyiksa Para Tahanan Palestina »