Ratusan Warga Yerusalem Protes Pembangunan Kuburan Yahudi Palsu
29 May 2012, 15:21.
JAKARTA, Selasa (Sahabatalaqsha.com): Ratusan warga Yerusalem memprotes pembangunan kuburan-kuburan Yahudi palsu di Selatan masjid al-Aqsha pada Senin (28/ 5/ 2012) kemarin. Kuburan-kuburan palsu ini mulai dibangun pekan lalu yang ditujukan untuk mengambil alih tanah yang tidak dipakai dan sebagai awal dari rencana pembangunan taman Talmudik.
Para pengunjuk rasa menuntut penjajah Zionis untuk mengangkat kuburan-kuburan palsu itu. Seperti dikutip dari laman Palestinian Information Center, mereka juga mengatakan bahwa sejumlah buldoser Zionis telah menghancurkan kuburan-kuburan Islam di pemakaman Mamanullah di Yerusalem lalu membangun kuburan Yahudi palsu di Wadi Rababa sebagai permulaan dari pengambilalihan 36 dunum lebih (satu dunum setara dengan seribu meter persegi) lahan rakyat Palestina di Selatan Kota Tua dan masjid al-Aqsha.
Kepala deputi pergerakan Islami di tanah terjajah 1948, Sheikh Kamal Al-Khatib mengatakan, penjajah Zionis berusaha mengubah sejarah dan geografi dengan meyakinkan dunia bahwa tanah Palestina, khususnya wilayah Yerusalem menyimpan kuburan-kuburan Yahudi selama ratusan tahun. (MR/ Sahabat al-Aqsha)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.

