TV ‘Israel’: Langkah ‘Israel’ Hancurkan Rumah Warga Palestina Gagal Padamkan Intifadhah

7 November 2016, 13:36.
Foto: PIC

Foto: PIC

BAITUL MAQDIS TERJAJAH, Senin (PIC): Hukuman kolektif berupa penghancuran rumah warga Palestina yang diberlakukan penjajah Zionis terbukti tidak efektif mencegah aksi perlawanan warga Palestina. Demikian laporan yang ditayangkan saluran TV berbahasa Ibrani, Channel 2. Channel 2 mengungkapkan bahwa pernyataan yang dibuat oleh banyak keluarga Palestina yang rumah-rumahnya dihancurkan sebagai hukuman atas serangan yang dilakukan oleh kerabat mereka mencerminkan bahwa langkah tersebut gagal memengaruhi mereka. Menurut Channel 2, fakta di lapangan menegaskan bahwa kebijakan penghancuran justru memicu kebencian dan perlawanan warga Palestina terhadap penjajahan. Penghancuran rumah-rumah milik kerabat warga Palestina yang menyerang warga ‘Israel’ atau serdadu Zionis telah menjadi kebijakan Zionis sejak perang 1967, ungkap Channel 2.* (PIC | Sahabat Al-Aqsha)

Update Kabar Al-Aqsha dan Palestina via Twitter @sahabatalaqsha
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.


Posting ini berada dalam kategori : Kabar Al-Aqsha & Palestina

« Mufti Baitul Maqdis: ‘Siapa yang Terganggu dengan Adzan, Silakan Angkat Kaki dari Palestina’
Pemukim Ilegal Yahudi Serang Petani Palestina yang Sedang Petik Zaitun »