Pemukim Ilegal ‘Israel’ Mengeroyok Pria Lansia Palestina di Dekat Bayt Lahm
12 February 2022, 18:15.

Foto: IMEMC
PALESTINA (IMEMC) – Selasa (8/2/2022) malam, gerombolan pemukim ilegal ‘Israel’ mengeroyok seorang kakek warga Palestina di Desa Kisan, sisi timur Bayt Lahm, di Tepi Barat terjajah.
Sumber-sumber setempat mengatakan, gerombolan penyerang datang dari permukiman ilegal Abie Hanahal, yang berdiri di atas tanah Palestina yang dirampas.
Mereka menyerang pria tua, Mohammad Abdul-Fattah Shalalda, yang berusia tujuh puluhan.
Selain terluka, pria lanjut usia itu juga mengalami patah tulang dan memar sebelum dilarikan ke Rumah Sakit al-Ahli di Al-Khalil.
Pada hari yang sama, puluhan pemukim ilegal berkumpul di persimpangan timur kota Bayt Lahm dan di tanah milik keluarga al-Arouj di daerah Teqoua’.
Tak lama kemudian, para serdadu zionis menyerbu kota, menggeledah toko, dan merampas rekaman kamera pengawas.
Selasa sore, serdadu zionis juga membunuh tiga pemuda Palestina dan menculik seorang lainnya di Nablus, wilayah utara Tepi Barat terjajah. (IMEMC)
Berikan Infaq terbaik Anda. Klik di sini.
